Satu latihan penting dalam belajar gitar adalah menguatkan teknik. Namun satu hal lain adalah memainkan sebuah lagu. Sebenarnya tidak jauh berbeda dengan teknik. Lagu juga ada tingkat kesulitan masing masing dan sangat penting juga untuk memilih lagu yang sesuai dengan teknik yang dipelajari. Begitu juga dengan murid-murid online atau offline saya yang saya berikan lagu sesuai dengan tahapan kesulitan. Pemilihan lagu menjadi penting untuk yang baru belajar ataupun yang sedang mengembangkan permainan gitar nya ke tahap intermediate dan advance. Buat kamu yang pernah belajar gitar klasik pasti nya tahu di sebuah lembaga musik biasanya mereka akan memberikan buku lagu sesuai dengan grade nya. Tiap-tiap buku terdiri dari beberapa lagu yang memiliki kesulitan yang berbeda. Lalu bagaimana jika kamu sekarang sedang belajar gitar akustik/elektrik dasar, atau yang belajar dari nol? Mudah nya yaitu cari lagu yang sederhana. Kita ambil contoh adalah lagu-lagu daerah yang Indonesia miliki. ...
Tempat berbagi ilmu belajar gitar dari tingkat pemula hingga advance.